Vaksinasi Covid-19 usia 6-11 Tahun di Kecamatan Cinangka

Vaksinasi Covid-19 usia 6-11 Tahun di Kecamatan Cinangka

vaksinasi-covid-19-usia-6-11-tahun-di-kecamatan-cinangka

Vaksinasi Covid-19 usia 6-11 tahun,   tanggal  24 Januari 2022 dilaksanakan di 7 titik yaitu SDIT Annadzir,  SDN Kamasan 2, SDN Pematang Warung, SDN Muncang, SDN Neglasari, SDN Ciparay, dan PKM Cinangka.

Pelaksanaan vaksinasi vaksinasi usia 6-11 tahun diikuti sebanyak 321 siswa dengan prosentase  45,5 % dari  jumlah sasaran vaksin 706 siswa yang terdiri dari siswa kelas 3, kelas 4 dan kelas 6.

Pada kesempatan ini Camat Cinangka Drs. Dite Hendra Purnama, M.Si didampingi oleh Sekretaris Camat Cinangka Tuti Setiawati, SE dan Kepala UPT Puskesmas Cinangka Opo Suryana, SKM memantau langsung ke lokasi pelaksanaan vaksinasi di SDN Kamasan 2.

sampai dengan hari ini sebanyak  35  sekolah yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19 usia 6-11 tahun baik di lingkungan Dinas Pendidikan maupun Kemenag dengan pencapaian hasil vaksinasi sebanyak 1.324 siswa  dengan prosentase 19,2 % dari jumlah sasaran sebanyak 3.516 siswa.