Pisah Sambut Kapolsek Cinangka: Camat Cinangka Tuti Setiawati, SE dan Para Kepala Desa Sambut Kepemimpinan Baru AKP Asep Iwan Kurniawan, SH

Pisah Sambut Kapolsek Cinangka: Camat Cinangka Tuti Setiawati, SE dan Para Kepala Desa Sambut Kepemimpinan Baru AKP Asep Iwan Kurniawan, SH

pisah-sambut-kapolsek-cinangka-camat-cinangka-tuti-setiawati-se-dan-para-kepala-desa-sambut-kepemimpinan-baru-akp-asep-iwan-kurniawan-sh

Suasana kebersamaan dan rasa hormat memenuhi Aula Kantor Kecamatan Cinangka pada Rabu (08/05/2024) Camat Cinangka, Tuti Setiawati, SE bersama jajarannya turut hadir dalam acara pisah sambut Kapolsek Cinangka dari AKP Agustian, SH, MM kepada AKP Asep Iwan Kurniawan, SH. Kehadiran para kepala desa, jajaran Polsek Cinangka, tokoh masyarakat, PHRI Kabupaten Serang dan undangan khusus semakin memperkuat makna kebersamaan dalam acara ini.


Dalam kata sambutannya, Camat Cinangka Tuti Setiawati, SE mengungkapkan rasa terima kasih atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan oleh Kapolsek sebelumnya, AKp Agustian, SH, MM. "Kami sangat berterima kasih atas semua upaya yang telah dilakukan oleh Bapak Kapolsek Agustian, SH, MM selama bertugas di wilayah Kecamatan Cinangka. Kontribusinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Cinangka sangat berarti bagi kami semua," ucapnya penuh penghargaan.


Tidak hanya itu, Tuti Setiawati, SE juga menyambut hangat kedatangan AKP Asep Iwan Kurniawan, SH sebagai Kapolsek yang baru. "Kami memberikan selamat datang yang hangat kepada AKP Asep Iwan Kurniawan, SH yang telah dipercayakan sebagai Kapolsek Cinangka yang baru. Semoga beliau dapat melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan dengan baik dan memperkuat sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah kita," tambahnya optimis.


Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh para kepala desa se Kecamatan Cinangka, yang mewakili kesatuan dan kesatuan masyarakat setempat. Keberadaan mereka memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan tugas Kapolsek baru dan menegaskan komitmen bersama dalam menjaga keamanan lingkungan.


Acara pisah sambut ini menjadi momen penting dalam dinamika kehidupan masyarakat Cinangka, yang menunjukkan sinergi dan kerjasama antara berbagai pihak dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban. Semoga dengan kepemimpinan yang baru, Kapolsek AKP Asep Iwan Kurniawan, SH dapat melanjutkan kinerja positif dan mewujudkan situasi yang aman dan tenteram bagi seluruh warga Cinangka.